Pertemuan Rutin Kader Kesehatan

Hendrik Sutopo 23 Agustus 2017 14:51:23 WIB

Gombang (SIDA), Selasa, 22/08/17 Kader Desa Gombang mengadakan pertemuan rutin. Pertemuan yang dimulai pukul 12.00 s/d selesai ini dihadiri oleh pengurus dan anggota Kader Desa Gombang, yang dibuka dengan bacaan Basmallah terlebih dahulu dan dilanjutkan dengan MARS KB. Hadir juga dalam pertemuan ini Ibu Tutik Uswatun Khasanah Selaku Penyuluh KB tingkat kecamatan.

Hesti Parwati selaku koordinator kader kesehatan Desa Gombang menyampaikan, ada beberapa pengumuman penting terkait kader kesehatan. Yang pertama untuk setiap padukuhan agar mempersiapkan 1 kader gizi dan yang kedua agar menghadiri pertemuan di pukesmas ponjong II.

Ibu Tutik Uswatun Khasanah selaku penyuluh KB tingkat kecamatan juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Desa Gombang khususnya kepada pengurus kader Desa Gombang bahwa IKS sudah selesai dan berjalan dengan baik, terima kasih atas bantuan dan kerjasamanya.

Acara selanjutnya diisi dengan arisan dan ditutup dengan doa. Semoga dengan pertemuan kader Desa ini dapat berdampak positif bagi masyarakat. (hnd)

 

Foto : Siti Rofi'ah

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Selamat Hari Batik Nasional

Sumber : Google.com

Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharam 1439 H

Selamat Hari Raya Idul Adha 1438 H